Puslapdik-Pandemi Covid-19 telah mengubah banyak hal, salah satunya tempat dan waktu bekerja. Di saat normal, sebagian besar pekerjaan dilakukan di kantor, di tengah-tengah rekan sekantor dan pimpinan, serta waktu kerja yang jelas. Selain itu, komunikasi dengan rekan atau mitra kerja yang terbiasa dilakukan secara tatap muka, selama pandemi diharuskan dilakukan secara online atau daring.
Siapa yang bisa menduga harus bekerja di rumah bersama orang tua atau istri dan anak-anak, sehari penuh dan lima hari dalam seminggu atau dengan sebutan Work from Home(WFH) atau Bekerja Dari Rumah (BDR).
Bayangkan pekerja yang mempunyai anak yang masih kecil, betapa riweuhnya. Belum lagi sarana kerja yang tidak semua orang memilikinya, seperti laptop dan koneksi internetnya. Juga berbagai berkas, dokumen atau data yang sebagian besar tentunya berada di kantor.
Kondisi demikian, menuntut kita untuk bisa menyesuaikan diri dan tetap dengan komitmen, tetap bekerja secara aktif, produktif, dan kreatif walau bekerja dari rumah dengan segala keterbatasan.
Ada beberapa tips yang bisa dilakukan agar tetap produktif saat berkerja di rumah.
Membuat jadwal harian
Setiap pekerja tentunya mempunyai job desknya sendiri-sendiri yang sudah disusun di kantor. Buatlah jadwal harian dan daftar pekerjaan yang harus diselesaikan setiap hari sesuai dengan job desknya masing-masing. Jadwal harian ini membuat kita fokus dan dapat digunakan sebagai panduan, mana pekerjaan yang sudah dikerjakan, mana yang belum dan mana pekerjaan yang harus segera diselesaikan agar tidak ada pekerjaan yang terlewat. Buatlah prioritas pekerjaan.
Persiapkan sarana komunikasi
Lengkapi handphone dengan kouta internet yang cukup. Anggaran transport dan makan siang di kantor bisa dialihkan untuk membeli kouta internet. Bekerja dari rumah membuka kemungkinan adanya kegiatan secara daring, seperti zoom, google meet, Webinar, dan sebagainya. Pastikan kouta internet mencukupi.
Menentukan Ruang Kerja
Agar pekerjaan bisa terselesaikan, usahakan memilih ruang kerja yang nyaman dan tidak terganggu. Usahakan untuk mempunyai kursi dan meja kerja yang khusus agar tidak mudah mengantuk atau malas dalam melakukan aktivitas.
Disiplin dengan Waktu
Dengan bekerja dari rumah tentunya jam kerjanya lebih fleksibel. Namun ada godaan dalam hal kedisiplinan karena tidak ada pengawasan langsung dari atasan maupun bagian kepatuhan internal. Pastikan, bahwa kita bekerja untuk “bekerja” bukan untuk terlihat pimpinan. Jangan sampai sering meninggalkan pekerjaan untuk urusan lain yang akhirnya menghambat penyelesaian tanggung jawab pekerjaan. Buatlah manajemen waktu untuk menyelesaikan suatu pekerjaan
Jangan banyak menggunakan handphone
Salah satu sumber godaan saat bekerja di rumah adalah penggunaan Handphone untuk urusan di luar pekerjaan, seperti gaming, chatting, browsing, dan sebagainya. Kendalikan diri dalam menggunakan handphone dan gunakan hanya untuk urusan pekerjaan. Kalau untuk urusan di luar pekerjaan, gunakan sewajarnya.
Istirahat sejenak
Bekerja di rumah tentunya membosankan. Coba atasi kebosanan dengan sekedar menghirup udara segar untuk pergi ke halaman depan atau belakang rumah, atau bisa juga sementara waktu bercanda dengan istri atau anak-anak. Bisa juga dengan sejenak mendengarkan musik atau menonton televisi.
Berolahraga
Walaupun saat ini sedang pandemi jangan lupa untuk menyempatkan diri berolahraga. Olahraga sangat dibutuhkan untuk menjaga kesehatan dan meningkatkan imunitas tubuh.
Itulah tips agar tetap produktif walaupun bekerja dari rumah. Jangan lupa konsisten menerapkan protocol Kesehatan dengan melakukan 5 M, yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas. SEMOGA TETAP SEHAT DAN PRODUKTIF DI TENGAH PANDEMI COVID-19.
Karena Aku, Indonesia Pulih, Karena Kamu, Indonesia Pulih, Karena Kita #BersamaBergerakPulih